Tips Seputar Properti

Tips seputar properti dan memilih hunian berikut ini dapat dijadikan sebagai referensi. Terutama jika Anda berencana ingin memulai investasi di bidang properti dengan membeli beberapa rumah hingga apartemen atau bahkan ruko. Jangan sampai investasi gagal karena kurang persiapan. Karena itu, berikut simak tips lebih lengkapnya di bawah ini.

Berikut Tips Seputar Properti Sebelum Memulai Investasi

  1. Budgeting

Tentukan budget untuk membeli properti sebagai aset investasi. Pisahkan anggaran ini dari anggaran untuk kebutuhan pokok. Anda harus membuat budget tertentu sesuai dengan harga properti yang akan dibeli beserta biaya pengurusannya.

Budgeting ini sangat penting untuk dilakukan. Pemisahan anggaran dalam pengelolaan keuangan akan memudahkan Anda untuk mengatur pemasukan dan pengeluaran. Dengan begitu, anggaran untuk investasi dan juga kebutuhan sehari-hari tidak akan tercampur.

  1. Pilih rumah sebagai aset investasi

Rumah adalah salah satu jenis properti yang tingkat risikonya sangat kecil jika dijadikan sebagai investasi. Selain itu, penjualan rumah juga cenderung lebih mudah daripada penjualan tanah kosong atau tanah sawah.

Anda bisa membeli kemudian mengubah rumah menjadi hunian pribadi atau dikontrakan. Oleh karena itu, sebaiknya pilih rumah sebagai properti yang akan dibeli. Terutama bagi Anda yang masih pemula dalam berinvestasi, memilih rumah adalah solusi yang tepat.

  1. Tentukan lokasi

Tentukan lokasi rumah yang berpotensi sebagai investasi. Hindari untuk membeli rumah di daerah yang sepi dan memiliki harga jual tanah yang rendah. Semakin ramai lokasi di sekitar rumah tersebut biasanya harga jual pun akan semakin mahal.

Oleh karena itu, sangat penting untuk memilih rumah yang memiliki lokasi seperti yang disebutkan di atas. Trik dan tips seputar properti untuk investasi yang satu ini dapat Anda ikuti.

  1. Lihat tren

Cari tahu tren rumah yang sedang ramai dibicarakan di masyarakat. Biasanya setiap beberapa tahun sekali ada konsep atau jenis rumah tertentu yang menjadi tren. Anda bisa memanfaatkan hal ini untuk membeli rumah yang sesuai dengan tren tersebut.

Pilih tren yang memang bisa bertahan dalam jangka waktu panjang. Contohnya seperti tren rumah minimalis. Rumah minimalis hingga kini masih memiliki banyak peminat di Indonesia. Anda bisa menerapkan hal seperti ini pada properti untuk investasi.

(Baca juga: Masa Berlaku BI Checking Terbaru Tahun 2023)

  1. Pertimbangkan akses layanan publik

Perhatikan akses layanan publik di sekitar rumah. Lihatlah apakah terdapat rumah sakit, rumah makan, dan akses transportasi publik di sekitar. Jika ketiga hal tersebut terpenuhi, maka biasanya rumah di daerah tersebut memiliki harga jual yang tinggi.

Lokasi yang strategis seperti ini sangat penting untuk diperhatikan sebelum membeli rumah untuk investasi. Semakin strategis lokasinya, semakin tinggi pula harga jualnya. Oleh karena itu, jangan sembarangan dalam memilih lokasi rumah untuk investasi.

  1. Lihat pertumbuhan ekonomi sekitar

Cari tahu pertumbuhan ekonomi di daerah sekitar rumah. Hal ini bisa dilihat dari daya beli masyarakat yang tinggal di area perumahan tersebut. Daya beli masyarakat dapat menjadi penentu harga jual rumah.

Hal ini yang menjadi salah satu penyebab mengapa harga rumah di tiap daerah berbeda-beda selain karena perbedaan UMR. Anda bisa melakukan riset pada sektor ini untuk menentukan harga jual rumah nantinya.

Tips Memilih Properti Rumah untuk Dihuni

Memilih rumah sebagai hunian tidaklah sama dengan memilih rumah untuk investasi. Berikut kami bagikan tips seputar properti untuk hunian dalam tulisan di bawah ini.

  1. Siapkan anggaran

Hal pertama yang harus Anda siapkan adalah anggaran untuk membeli rumah. Anggaran ini bisa diperoleh dari hasil tabungan khusus untuk membeli rumah. Sebaiknya pisahkan anggaran untuk membeli rumah dari anggaran untuk kebutuhan lainnya.

Anggaran ini jumlahnya harus sesuai dengan harga rumah dan juga biaya pengurusannya hingga hari-H pindahan. Selain itu, jangan lupa untuk membuat anggaran khusus untuk anggaran darurat sebagai antisipasi pengeluaran lainnya.

  1. Jangan gegabah

Jangan gegabah dalam mengambil keputusan ketika akan membeli rumah. Anda harus mengambil keputusan dengan kepala dingin. Pertimbangkan plus minus apa yang akan diperoleh jika Anda membeli rumah saat ini.

Pastikan keputusan yang diambil sudah merupakan keputusan bersama dengan keluarga. Jangan sampai ada perbedaan pendapat yang dapat menimbulkan keributan di kemudian hari. Terutama jika rumah itu nantinya tak akan hanya ditempati oleh Anda saja.

  1. Rencanakan sistem pembayaran

Rencanakan sistem pembayaran ketika akan membeli rumah. Anda dapat membeli rumah dengan sistem pembayaran tunai maupun kredit. Jika memilih sistem kredit, maka carilah developer yang menawarkan pembayaran dengan sistem KPR.

KPR akan memudahkan Anda untuk membeli rumah karena masa cicilannya terbilang cukup lama. Anda bisa memilih berbagai jenis KPR yang sesuai dengan kondisi dan keinginan.

  1. Sesuaikan dengan tujuan

Buat tujuan mengapa Anda harus membeli rumah. Kemudian pastikan rumah yang dibeli sudah dapat memenuhi seluruh tujuan Anda. Sebagai contoh, Anda memiliki tujuan membeli rumah sebagai hunian hingga di masa tua.

Jika tujuannya demikian, maka cari rumah yang berada di lingkungan tenang dan nyaman. Sebaiknya cari rumah yang berada di daerah yang jauh dari perkotaan. Dengan begitu, uang yang digunakan untuk membeli rumah akan teralokasikan dengan baik.

  1. Pertimbangkan lokasi

Tips seputar properti yang baik untuk diikuti adalah membeli rumah yang berada di lokasi strategis. Rumah dengan lokasi yang strategis sebaiknya menjadi pilihan. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu Anda ingin menjual rumah tersebut.

Rumah yang berada di lokasi strategis dan tidak rawan bencana biasanya memiliki harga jual yang tinggi. Ini bisa dijadikan referensi dalam membeli rumah untuk hunian sekaligus investasi.

  1. Utamakan kenyamanan

Ketika membeli rumah untuk hunian pribadi, sebaiknya utamakan kenyamanan daripada kemewahan. Kenyamanan adalah hal yang paling utama dalam sebuah hunian. Oleh karena itu, pilih rumah yang memiliki tingkat kenyamanan sesuai kriteria Anda.

Anda juga bisa memiliki rumah yang nyaman sekaligus mewah. Salah satunya seperti hunian di perumahan Casa De Ramos. Selain mewah, hunian di dalam perumahan ini juga nyaman untuk ditempati oleh keluarga

Ini Dia Salah Satu Properti Menguntungkan Layak Dimiliki

CASA DE RAMOS
Download Pricelist CASA DE RAMOS Di Sini

Casa De Ramos bisa menjadi pilihan Anda untuk hunian yang nyaman dan mewah maupun investasi di bidang properti. Perumahan ini menghadirkan rumah dengan konsep modern klasik yang homey. Anda tak perlu khawatir harus memilih antara rumah yang mewah atau nyaman.

Karena kini keduanya bisa didapatkan di Casa De Ramos. Hunian di perumahan ini terbagi ke dalam dua tipe, yaitu Tipe Jazmin dan Tipe La Rosa. Kedua tipe ini sudah dilengkapi dengan fasilitas smart home dan panel surya.

Rumah di perumahan ini juga memiliki halaman yang luas serta daerah yang bebas banjir. Tak hanya itu, akses untuk menuju ke Tol Cinere dan stasiun MRT pun sangat mudah. Anda bisa mengakses dua lokasi tersebut dalam waktu kurang dari 20 menit.

Setelah mengetahui tips seputar properti, kini memilih rumah dekat Jakarta hanya 2 milyaran tidak lagi menyulitkan. Segera booking hunian Anda dan keluarga di Casa De Ramos.

LEAVE A COMMENT

Your email address will not be published. Required fields are marked *