Menetapkan komisi untuk agen properti haruslah sesuai dengan hukum komisi agen properti yang berlaku. Anda tak bisa sembarangan menetapkan komisi sesuka hati. Berikut kami sajikan artikel mengenai agen properti dari A sampai Z yang perlu Anda ketahui.
Hukum Komisi Agen Properti Sesuai Regulasi Undang-undang
- Mengenal agen properti
Agen properti atau yang kerap dipanggil broker adalah seorang perantara atau tenaga ahli khusus di dalam bidang properti. Seorang agen properti dapat bekerja secara independen maupun berada di bawah naungan perusahaan
Tugas dari seorang agen properti adalah berperan sebagai perantara yang membantu proses jual beli properti. Properti ini dapat berupa rumah, tanah, ruko, dll. Biasanya jasa jual beli yang menggunakan perantara dibebani komisi yang sudah diatur oleh undang-undang.
- Landasan hukum
Komisi khusus untuk agen properti ini memiliki landasan hukum yang. Hukum komisi agen properti di Indonesia diatur dalam Peraturan Menteri Perdagangan. Di dalam peraturan tersebut sudah ditentukan berapa besaran yang berhak didapatkan oleh agen.
Jika transaksinya berupa penjualan properti, maka seorang agen berhak untuk mendapatkan komisi sebesar 2-5% dari nilai transaksi. Sedangkan jika transaksinya berupa penyewaan properti, maka seorang agen berhak mendapat komisi sebesar 5-8%.
- Cara menghitung komisi untuk agen properti
Misalnya Anda ingin menjual rumah milik pribadi menggunakan jasa agen properti. Sesuai dengan ketentuan yang berlaku, taruhlah komisi sebesar 5%. Jika harga jual rumah adalah 700 juta rupiah, maka komisi yang diterima agen adalah sebesar 35 juta rupiah.
Namun, Anda bisa menetapkan harga rumah yang sudah meliputi komisi untuk agen. Berarti harganya berubah menjadi 735 juta rupiah. Cara seperti ini biasanya dilakukan oleh agen properti ketika menjual rumah kepada klien.
- Agen freelance
Besaran komisi untuk agen freelance yang tak terikat dengan perusahaan biasanya lebih fleksibel. Hal ini terjadi karena agen freelance tak harus membagi komisi dengan perusahaan yang menaunginya.
Biasanya kesepakatan antar besaran komisi antara penjual dengan agen tidak tertulis secara pasti. Komisi pun bisa berubah-ubah melihat dari harga di pasaran dan seberapa sulit untuk menjual properti tersebut.
(Baca juga: Cara Iklan Properti di Google Ads Secara Efektif dan Mudah)
- Agen profesional
Seorang agen profesional yang bernaung di bawah perusahaan mematok besaran komisi yang jelas dan pasti. Hal ini terjadi karena komisi tak hanya akan dibagi kepada diri sendiri, melainkan kepada perusahaan tempatnya bekerja juga.
Selain itu, sertifikasi yang dimiliki oleh seorang agen juga menjadi penyebab harga komisi yang lebih tinggi. Namun, penetapan komisi ini besarannya tetap sesuai dengan aturan dan hukum komisi agen properti yang berlaku.
- Keuntungan menggunakan jasa agen properti
Dalam proses jual beli properti, peran agen ini cukup berpengaruh pada kecepatan proses transakasi. Sebagai contoh, penjualan rumah dengan menggunakan jasa agen properti prosesnya akan lebih cepat dan juga tidak merepotkan.
Agen properti akan membantu penjualan dan pengurusan dokumen dari awal hingga akhir. Mereka juga akan membantu Anda dalam menetapkan harga jual properti. Tentu hal ini akan sangat memudahkan Anda sebagai seorang penjual.
Tugas Agen Properti
Ada beberapa tugas penting seorang agen properti yang perlu Anda tahu. Berikut kami rangkumkan apa saja tugas dari seorang agen properti.
- Penyedia informasi
Seorang agen properti bertugas untuk menyediakan informasi kepada kliennya. Informasi ini meliputi harga properti di pasaran hingga membuat daftar untuk pembeli yang mencakup harga dan fasilitas yang dibutuhkan klien.
- Pemandu bagi pembeli
Seorang agen properti tugasnya adalah membimbing penjual dan pembeli ketika proses transaksi. Mereka akan membantu penjual dan pembeli menemukan kesepakatan yang menguntungkan ketiga pihak.
Selain itu, mereka juga bertugas memberikan informasi mengenai harga-harga rumah dan fasilitas yang sesuai kebutuhan. Pembeli bisa bertanya apa pun terkait hal ini kepada seorang agen properti.
- Pengelola dokumen
Agen properti berkoordinasi dengan pembeli dan menjelaskan kepada mereka terkait dokumen apa saja yang diperlukan dalam proses transaksi. Bahkan, beberapa agen properti ada yang turut serta hingga proses pindah rumah selesai.
Oleh karena itu, menggunakan jasa agen properti dalam jual beli rumah sangatlah penting. Terutama bagi Anda yang masih awam dengan dunia properti. Ada baiknya menggunakan jasa mereka agar proses transaksi berjalan dengan lancar dan cepat.
- Promosi properti
Tak hanya membantu dalam proses transaksi, mereka juga turut serta membantu dalam promosi properti milik penjual. Promosi ini dilakukan melalui layanan listing properti dan juga open house. Mereka juga turut melakukan promosi melalui iklan di media massa.
- Layanan konsultasi
Tugas paling penting dari seorang agen properti adalah memberikan layanan konsultasi kepada penjual. Agen properti akan memberikan solusi mengenai cara agar properti milik penjual bisa cepat laku.
Selain itu, mereka juga bisa mempengaruhi klien potensial untuk membeli, menyewa, atau menjual properti. Semakin bagus skill yang dimiliki maka biasanya komisi pun semakin mahal, namun tetap dalam regulasi sistem hukum komisi agen properti yang berlaku.
- Melakukan perbandingan harga
Agen properti akan melakukan perbandingan harga sebuah jenis properti yang sama di kawasan lain. Nantinya hal ini akan mereka bagikan kepada penjual. Perbandingan harga ini dilakukan agar penjual bisa menentukan harga yang kompetitif di pasaran.
Perumahan Mewah Harga Murah di Tangerang Selatan

Menjual properti bukanlah perkara mudah. Begitu pula dengan mencari rumah untuk hunian di masa depan. Anda bisa mempertimbangkan sebuah hunian dengan melihat fasilitas dan lingkungan yang ditawarkan. Salah satu perumahan yang bisa menjadi pilihan adalah Graha Taruma.
Graha Taruma hadir menjadi salah satu perumahan masa kini yang bisa Anda jadikan pilihan. Perumahan Graha Taruma terletak di daerah Tangerang Selatan yang berdekatan dengan stasiun MRT serta jalan tol. Di tahun 2023 kini tersedia 63 unit rumah dalam dua tipe yang berbeda.
Tipe pertama adalah Tipe Saga yang dibanderol dengan harga 1,9M. Tipe ini memiliki luas bangunan 110m² dan luas tanah 78m². Tipe kedua adalah Tipe Nara yang dibanderol dengan harga 1,7M. Tipe ini memiliki luas bangunan 100m² dan luas tanah 60m².
Kedua tipe di Graha Taruma sama-sama dilengkapi oleh rooftop di bagian atas rumah. Rooftop ini bisa dimanfaatkan sebagai taman ataupun tempat bersantai. Selain itu, terdapat juga fasilitas tambahan lainnya seperti panel surya dan smart home yang sudah terinstal di setiap unit.
Hunian di Tangerang Selatan hanya 1 milyaran ini cocok untuk dijadikan sebagai hunian masa depan. Konsep rumah minimalis modern bergabung dengan fasilitas lengkap menjadikan Graha Taruma sebagai salah satu perumahan mewah harga murah di Tangsel.
Artikel di atas tadi membahas mengenai regulasi hukum komisi agen properti serta tugasnya. Anda bisa mempertimbangkan untuk menggunakan jasa agen properti dalam menjual rumah ataupun properti lainnya. Dengan menggunakan jasa mereka, proses penjualan akan lebih efisien.