Desain Rumah Unik dan Menarik di Dunia

Ketika ingin membangun rumah, Anda bisa mencari tahu desain rumah unik dan menarik di dunia sebagai referensi. Rumah mencerminkan kepribadian dan karakter pemiliknya. Berikut kami berikan 10 contoh desain yang bisa dijadikan referensi untuk Anda.

10 Inspirasi Desain Rumah Unik dan Menarik di Dunia

  1. Rumah Telur
1. Rumah telur
1. Rumah telur

Rumah telur merupakan rumah dengan desain yang berbentuk bulat menyerupai telur. Lokasi rumah ini ada di China. Arsitek dari rumah ini bernama Daihai Fei

Ia membangun rumah telur tersebut di pinggir jalan karena harga rumah yang semakin mahal. Di dalam rumah ini pun tersedia kasur dan lampu yang menggunakan energi tenaga surya. Dai Haifei mengklaim bahwa rumah ini merupakan rumah yang ramah lingkungan.

Ia menggunakan karung yang berisikan serbuk gergaji dan biji rumput di atas kerangka bambu. Nantinya jika karung tersebut disiram air, maka akan tumbuh rumput yang berfungsi menyerap panas matahari.

  1. Rumah Transparan
2. Rumah transparan
2. Rumah transparan

Rumah transparan merupakan salah satu rumah unik yang ada di Tokyo, Jepang. Diciptakan oleh Sou Fukimoto Architects, sebuah firma arsitektur. Fondasi rumah ini terbuat dari kaca transparan, tanpa ada tembok beton seperti rumah pada umumnya.

Harga rumah di Jepang yang sangat mahal menjadi alasan mengapa rumah ini dibuat. Pemanfaatan lahan sempit dengan membangun rumah secara vertikal pun menjadi salah satu keunikan dari rumah ini.

Setiap ruangan di rumah ini dipisahkan oleh gorden pembatas. Meskipun fondasinya terbuat dari kaca, rumah ini menggunakan jenis kaca yang berbeda dari kaca biasa. Sehingga sudah dapat dipastikan keamanan dari rumah ini.

  1. Hobbit House
Hobbit House
Hobbit House

Hobbit House adalah rumah yang terinspirasi dari film The Lord of The Rings. Dari bentuk hingga isi rumah ini semuanya hampir sama persis dengan rumah yang ada di film tersebut.

Rumah ini berlokasi di Wales. Pemilik dari rumah ini adalah seorang penggemar berat film The Lord of The Rings. Bagi penggemar film tersebut, rumah ini merupakan rumah impian yang jadi kenyataan.

Anda bisa menjadikan rumah ini sebagai inspirasi ketika memilih desain rumah unik dan menarik di dunia. Pilihlah rumah yang menggambarkan identitas diri Anda.

(Baca juga: 6 Cara Iklan Properti di Facebook Agar Cepat Laku)

  1. Upside Down House
4. upside down house
4. upside down house

Jika biasanya atap rumah berada di atas, maka lain halnya dengan yang terjadi di Polandia. Seorang arsitek bernama Daniel Czapiewski, membangun rumah dengan kondisi terbalik pada tahun 2007.

Ia membangun rumah ini sebagai bentuk ekspresi atas ketidakjelasan hidup di negaranya setelah era komunis. Tak hanya luarnya saja yang terbalik, ternyata interior rumah ini pun ikut dibuat terbalik oleh sang arsitek.

  1. Rumah Keret
5. rumah keret
5. rumah keret

Rumah keret merupakan salah satu rumah tersempit yang pernah ada. Konsep rumah ini memanfaatkan ruang di sela-sela bangunan. Arsitek dari rumah ini adalah seorang pria asal Polandia yang bernama Jakub Szczesny.

Ide kemunculan rumah ini berawal dari festival artistik di Polandia. Jakub membagikan idenya tentang rumah sebagai simbol ekspresi diri manusia. Ide tersebut kemudian direalisasikan pada tahun 2012.

  1. Rumah Toilet
6. Rumah toilet
6. Rumah toilet

Meskipun terdengar aneh, rumah toilet memiliki bentuk yang sangat modern dan futuristik. Dinamakan rumah toilet karena jika dilihat dari atas maka akan terlihat seperti kloset yang terbuka.

Ide pembangunan rumah ini berawal dari gagasan Sim Jaeduk, Walikota Suwon yang masih menjabat pada saat itu. Ia membangun rumah ini sebagai bentuk peringatan atas berdirinya World Toilet Organization.

  1. Rumah Jamur
7. Rumah jamur
7. Rumah jamur

Rumah yang menyerupai jamur shitake ini berada di Amerika Serikat. Rumah ini tidak langsung menempel dengan tanah, melainkan seperti dibuat melayang dengan beton yang dibentuk seperti tangkai jamur.

Ini adalah salah satu contoh desain rumah unik dan menarik di dunia. Keunikan rumah ini terletak pada bentuknya yang terlihat menarik. Eksterior rumah ini terlihat seperti jamur dengan ukuran raksasa.

  1. Star Trek Theme House
8. Star Trek Theme House
8. Star Trek Theme House

Star Trek house dibuat oleh seorang penggemar berat film Star Trek, bernaka Tony Alleyne. Tony membangun rumahnya dengan interior yang menyerupai spaceship di film tesebut.

Mulai dari furniture hingga pemilihan lampu, semuanya dibuat semirip mungkin dengan yang ada di film. Hasilnya pun menjadi sangat unik dan futuristik. Biaya untuk pembangunan rumah ini diketahui mencapai 100 ribu dolar AS.

  1. Flintstones House
9. Flintstones house
9. Flintstones house

Flinstone House merupakan rumah yang terinspirasi dari animasi The Filnstones. Interior di dalam rumah ini terlihat sangat mirip dengan yang ada di animasi. Rumah ini mengusung tema rumah purba, sesuai dengan rumah milik tokoh utama di animasi.

Yang mengejutkan, rumah ini sengaja dibangun untuk dijual dengan harga fantastis. Lokasinya berada di Malibu, California. Rumah ini dijual dengan harga 3,5 juta USD atau setara dengan 48 milyar rupiah.

  1. Skateboard House
10. Skateboard House
10. Skateboard House

Rumah skateboard terinspirasi dari arena bermain skateboard yang memiliki banyak lekukan. Lantai di rumah ini dibuat menyerupai area bermain skateboard lengkap dengan lekukannya.

Meskipun demikian, rumah ini memiliki desain yang sangat simpel dan terlihat rapi. Interior desain rumah unik dan menarik di dunia yang satu ini didominasi oleh warna coklat, dengan ruang gerak yang luas.

Pierre Andre, pembangun rumah ini adalah seorang atlet skateboard. Oleh karena itu, Pierre menciptakan rumah sesuai dengan ciri khas dirinya. Anda bisa mengikuti tips ini ketika sedang memilih desain untuk rumah baru.

Pilihlah rumah dengan desain yang mencerminkan diri sendiri. Contohnya jika Anda memiliki kepribadian yang sederhana, maka desain rumah yang cocok adalah rumah minimalis seperti di Graha Taruma.

Rumah Modern Minimalis Graha Taruma

GRAHA TARUMA
GRAHA TARUMA

Setiap unit rumah di Graha Taruma mengusung konsep modern minimalis. Desain rumah seperti ini cocok bagi Anda yang tak terlalu senang dengan rumah yang terkesan ramai. Ditambah lagi eksterior rumah di Graha Taruma ini sudah sangat cocok dengan iklim tropis Indonesia.

Jenis rumah di perumahan ini tersedia dalam 63 unit Tipe Saga dan Tipe Nara. Kedua tipe rumah ini dilengkapi oleh panel surya, rooftop, dan juga fitur smart home. Perbedaan kedua tipe ini hanya terletak di luasnya saja.

Tipe Saga dijual dengan harga 1,9M dengan bangunan yang memiliki luas total 110m², serta luas tanah 78m². Untuk Tipe Nara, dijual dengan harga 1,7M dengan luas total bangunan 100m² dan luas tanah 60m².

Lokasi perumahan ini berada di daerah Tangerang Selatan yang dekat dengan pusat kota. Kawasan perumahan ini pun dapat dikatakan cukup strategis. Hanya memerlukan waktu 10 menit menuju Stasiun MRT Lebak Bulus dan 10 menit menuju tol terdekat.

Setelah mencari inspirasi desain rumah unik dan menarik di dunia, sekarang Anda jadi tahu rumah seperti apa yang diinginkan. Tak banyak hunian di Tangerang Selatan hanya 1 milyaran di tahun 2023 yang menawarkan fasilitas selengkap Graha Taruma. Tunggu apalagi? Ayo beli sekarang! Download Pricelist Graha Taruma di Sini.

LEAVE A COMMENT

Your email address will not be published. Required fields are marked *