Rumah Ramah Anak

Rumah ramah anak tentunya harus memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi anak itu sendiri. Pembuatan desain untuk rumah anak tidak hanya mempertimbangkan dari segi desain yang ditampilkan. Akan tetapi, juga penggunaan furniture yang tidak membahayakan bagi anak di rumah.

Hal Yang Harus Diperhatikan Untuk Menciptakan Rumah Ramah Anak

Menambahkan Furniture dengan Kokoh

Dalam membuat desain rumah yang dipergunakan untuk anak supaya lebih aman tentunya harus mempertimbangkan pemilihan furniture. Pada saat anak sedang bermain tentunya gerakan dari anak tidak dapat diprediksi dan bahkan bisa menaiki barang-barang tertentu.

Selain itu, anak juga bisa menarik hingga mendorong furniture yang ada di dalam rumah yang justru menimbulkan kerusakan apabila tidak menggunakan bahan tepat. Cara untuk mengurangi tingkat resiko bahaya bagi anak bisa memanfaatkan furniture yang kokoh dan tidak mudah goyang.

Sehingga harus memilih furniture yang tidak mudah jatuh pada saat dimainkan oleh anak di rumah. Perhatikan dari bahan furniture dengan memilih material yang kokoh agar tidak membahayakan bagi anak.

Baca Juga: (Inspirasi Desain Arsitektur Rumah Dengan Berbagai Ciri Khas Unik)

Menggunakan Furniture Ujung Bulat

Pembuatan rumah yang ramah untuk anak memang harus dipertimbangkan dengan matang supaya tidak menimbulkan resiko berbahaya. Banyak diantara anak-anak yang bermain di dalam rumah, namun tetap terluka karena penggunaan furniture yang membahayakan.

Anak-anak sangat rentan terkena bagian ujung furniture yang tajam dan menimbulkan luka. Cara untuk menghindari hal ini bisa memilih penggunaan furniture yang ujungnya bulat.

Langkah ini bisa dilakukan untuk menjaga keamanan bagi anak dan tidak menimbulkan risiko terluka ketika sedang bermain furniture di rumah. Apabila memang tidak bisa membeli furniture baru dengan ujung bulat. Cara lain yang bisa digunakan bisa dengan memberikan pengaman di setiap ujung furniture yang tajam supaya lebih aman.

Hunian dengan Panel Surya di Tangerang Selatan

Memilih Cat Dinding yang Aman

Rumah ramah anak yang aman bisa dengan mempertimbangkan pemilihan cat dinding supaya tidak berisiko buruk terhadap kesehatan anak. Sekarang ini sudah tersedia berbagai macam pilihan cat dinding yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan penghuni rumah. Selain itu, juga mempertimbangkan cat ramah yang tidak menimbulkan bahaya bagi anak.

Pada umumnya, anak kecil yang bermain di dalam rumah cenderung mengotori dinding dan mencoret-mencoretnya. Dengan demikian, bisa memilih salah satu cat dinding yang dapat dibersihkan dengan mudah dan tidak menempel permanen.

Pastikanlah untuk pemilihan cat dinding ini memiliki kandungan non toxic supaya tidak menimbulkan resiko buruk terhadap kesehatan. Cat dinding yang satu ini merupakan jenis cat yang sangat aman pada saat disentuh oleh anak ketika bermain.

Menyediakan Ruang Penyimpanan

Kebutuhan anak-anak di dalam rumah tentunya sangat banyak seperti halnya alat bermain sebagai penunjang aktivitas sehari-hari. Banyaknya perlengkapan anak tentunya akan membuat alat main tersebut berceceran apabila tidak memiliki ruang penyimpanan yang cukup.

Sehingga penting untuk menyediakan ruang penyimpanan yang banyak supaya setiap peralatan milik anak tidak tercecer. Ruang penyimpanan yang bisa dimanfaatkan seperti halnya keranjang, lemari ataupun kontainer. Dalam hal ini, untuk pembuatan rumah yang ramah bagi anak sebaiknya juga memiliki ruangan yang cukup untuk menempatkan beberapa kotak penyimpanan.

Menambahkan Karpet Lantai

Desain rumah ramah anak yang nyaman bisa dengan menambahkan karpet di bagian lantai. Pada dasarnya anak cenderung lebih suka bermain di lantai sehingga akan lebih leluasa.

Dengan demikian, lantai yang ada di dalam rumah bisa ditambahkan dengan karpet yang memiliki bahan lembut dan empuk. Hal ini bertujuan supaya tubuh dari anak tidak kontak secara langsung pada lantai yang dingin dan keras.

Selain itu, penggunaan karpet pada lantai juga bisa membantu dalam proses meredam benturan ketika anak sedang terjatuh. Sehingga karpet memiliki fungsi guna memberikan perlindungan terhadap anak supaya tidak terjadi benturan langsung ke lantai.

Menambahkan Kunci dan Pengaman

Pada langkah pengamanan untuk anak supaya tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan bisa dengan memberikan kunci atau pengaman pendukung lain. Pastikanlah sebagai orang tua telah mengunci serta menyimpan beberapa barang yang memang beresiko terhadap anak.

Ketika anak sedang bermain sebaiknya juga dijauhkan pada beberapa tempat yang bisa menimbulkan bahaya. Sejumlah tempat yang memiliki daya tarik untuk dimainkan oleh anak seperti halnya pintu, jendela, tangga hingga stop kontak.

Sebagai tambahannya juga bisa menyimpan ataupun menyingkirkan bahan yang memiliki kandungan obat-obatan ataupun produk untuk kebersihan. Pastikan meletakkan barang-barang tersebut yang tidak mudah disentuh oleh anak.

Membuat Hiasan pada Kamar Tidur

Pada umumnya, anak-anak memang menyukai desain yang ceria dan cenderung menonjol. Sehingga bisa membuat desain untuk kamar anak yang didominasi dengan penggunaan warna yang bervariasi. Hal ini bisa membuat anak lebih betah untuk tinggal di rumah dengan menghabiskan waktunya bermain ataupun melakukan kegiatan lainnya.

Dalam membuat kamar anak supaya bisa terlihat menyenangkan dapat menambahkan dekorasi ilustrasi pada bagian dinding ataupun atas. Pemilihan warna yang sangat menarik adalah kuning dengan tambahan akses warna putih, biru ataupun abu-abu.

Desain yang ditampilkan ini juga bisa menambahkan tempat tidur set untuk anak yang sudah dilengkapi dengan komponen penunjang dan multifungsi. Sehingga tidak terlalu memakan tempat ketika diletakkan pada kamar tidur.

Penggunaan yang paling tepat adalah tempat tidur yang mengusung model loft memiliki tangga, rak buku, lemari yang sudah terintegrasi hingga meja belajar. Semua perlengkapan tersebut merupakan furniture multifungsi yang bisa ditempatkan di bawah dari tempat tidur sehingga tersembunyi. Cara menciptakan rumah ramah anak ini dapat dijadikan sebagai pilihan yang menarik.

Perumahan Casa De Ramos Didesain Khusus Agar Cocok Untuk Keluarga

Casa De Ramos
Casa De Ramos

Kehadiran perumahan yang membawa dua tipe yakni tipe Jazmine dan tipe La Rosa ini memang menjadi pilihan menarik untuk dijadikan hunian di masa depan. Perumahan tersebut adalah Casa De Ramos yang dihadirkan oleh developer terkenal yaitu PT Multiguna Cipta Mandiri.

Memiliki rumah hunian dengan konsep mewah klasik sekarang ini sudah lebih mudah karena adanya pilihan dari Casa De Ramos. Hadirnya perumahan premium yang satu ini memberikan nuansa rumah klasik yang tidak menghilangkan unsur dari modern yang menjadikan rumah terlihat mewah.

Letak dari perumahan ini juga berada di kawasan lokasi strategis yang bisa dipertimbangkan untuk tempat tinggal. Tidak heran jika banyak yang berminat untuk memiliki rumah hunian ini karena memiliki aksesibilitas yang mudah.

Kawasan perumahan ini berdekatan dengan fasilitas umum seperti pintu masuk jalan tol dan stasiun MRT. Sehingga memberikan kemudahan ketika akan bepergian dengan menggunakan kendaraan pribadi ataupun transportasi publik.

Kelengkapan dari rumah modern yang mewah ini juga sudah tersedia teknologi canggih yang mendukung untuk meningkatkan keamanan dan rumah ramah lingkungan. Rumah nempel Jakarta hanya 1 milyaran ini sudah diberikan fitur tambahan berupa smart home dan panel surya.

Casa De Ramos juga sudah tersedia fasilitas pelengkap yang dapat dimanfaatkan oleh penghuni guna menunjang kegiatan setiap hari. Keunggulan inilah yang menjadikan perumahan Casa De Ramos bisa dijadikan pilihan tepat untuk Anda yang ingin memiliki rumah mewah klasik di Tangerang Selatan.

Itulah sejumlah desain rumah ramah anak yang dapat dipertimbangkan guna meminimalisir bahaya bagi anak. Dalam membuat desain dan penambahan furniture harus menjaga supaya anak tidak terluka.

LEAVE A COMMENT

Your email address will not be published. Required fields are marked *